Berita

Tim Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Negeri Padang Sukses Melaksanakan Program P3UPT di SMA N 1 Guguak

Selasa, 30 Juli 2024 Humas UNP - Siti Sarah 737

Guguak, 28 Juli 2024 – Tim Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Negeri Padang telah sukses melaksanakan Program Pengembangan Produk Unggulan PT (P3UPT) dengan Ketua Tim Prof. Dr. Atmazaki, M.Pd. Anggota tim terdiri dari Prof. Dr. Darmansyah, M.Pd., Dr. Abdurahman, M.Pd., Ayu Gustia Ningsih, M.Pd., dan Dr. Dadi, M.Pd.

Acara dibuka secara resmi oleh Kepala Sekolah SMA N 1 Guguak, Ibu Lisa Lizwardi, M.Pd. Kegiatan yang berlangsung di Aula SMA 1 Kecamatan Guguak ini dihadiri oleh para guru dan staf pengajar yang bersemangat untuk meningkatkan kompetensi mereka.

Ketua Tim, Prof. Dr. Atmazaki, M.Pd., menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah kegiatan wajib yang harus dilaksanakan oleh dosen, karena merupakan salah satu dari tri dharma perguruan tinggi, yaitu pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari pengabdian kepada masyarakat.

Peserta pelatihan mengikuti kegiatan dengan judul "Pembuatan Evaluasi Pembelajaran dengan Pemanfaatan Aplikasi KUISQ pada Kurikulum Merdeka Berbasis Pembelajaran Berdiferensiasi." Dalam sambutannya, Kepala Sekolah Ibu Lisa Lizwardi, M. Pd. mengucapkan rasa terima kasih kepada Tim Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Negeri Padang. Beliau menekankan bahwa materi yang disajikan sangat bermanfaat dalam pembelajaran, mempersiapkan guru-guru untuk terbiasa dengan pemanfaatan teknologi dalam proses pembelajaran. Beliau juga menambahkan bahwa pelatihan-pelatihan seperti ini sangat dibutuhkan oleh para guru sebagai bekal ketika mengajar di dalam kelas.

Pelatihan ini mendapatkan respons yang sangat antusias dari peserta. Mereka aktif berpartisipasi dan menunjukkan ketertarikan yang besar terhadap materi yang disampaikan. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para guru di SMA N 1 Guguak dapat mengimplementasikan teknologi dalam evaluasi pembelajaran, sehingga tercipta pembelajaran yang lebih efektif dan menarik.

Program P3UPT yang dilakukan oleh Tim Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Negeri Padang ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi program-program pengembangan kompetensi guru lainnya, guna meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.



Share:

Informasi

The more that you read, the more things you will know, the more that you learn, the more places you’ll go.”– Dr. Seuss
Author :
Humas UNP - Siti Sarah