Berita

MBKM UNP Hadirkan Sekolah Ekspor- Lacorre dan Cadfem Indonesia untuk Sosialisasi Studi Independen Bersertifikat

Rabu, 29 Mei 2024 Humas UNP - Siti Sarah 1311

Dalam rangka memperluas kesempatan mahasiswa Universitas Negeri Padang untuk mendapatkan hak belajar di luar program studi sesuai kerangka MBKM, Subdit Inovasi Pembelajaran dan MBKM, Direktorat Akademik UNP menghadirkan mitra MBKM Kemdikbud-dikti yaitu Sekolah Ekspor – Lacorre dan Cadfem Indonesia. Kegiatan sosialisasi kepada mahasiswa UNP ini dilaksanakan pada tanggal 29 Mei 2024 di Aula FIS dan dibuka oleh Wakil Rektor 1 UNP yang diwakili oleh Kasubdit Inovasi Pembelajaran dan MBKM UNP, Dr. Nofrion, M. Pd. Sebanyak 150 mahasiswa UNP yang dikirim oleh Wakil Dekan 1 se UNP dan Wakil direktur sekolah vokasi hadir dan mengikuti kegiatan dengan antusias.

Dalam sambutannya, Kasubdit Inovasi Pembelajaran dan MBKM, Direktorat Akademik UNP, Dr. Nofrion, M. Pd menyampaikan bahwa mahasiswa UNP telah berhasil lolos sebagai peserta Studi Independen di Sekolah Ekspor – Lacorre sebanyak 11 orang dan di Cadfem Indonesia sebanyak 3 orang. Dengan sosialisasi langsung ke kampus UNP ini diharapkan jumlah mahasiswa yang lolos semakin meningkat.

General Manager Sekolah Ekspor, Mujtahid Alfajri dalam paparannya menjelaskan bahwa dalam studi independent bersertifikat ini mahasiswa akan mendapatkan pendampingan dari mentor yang professional dan mendalami strategi menjadi eksportir handal. Selain itu, mahasiswa akan mendapatkan peluang beasiswa dan sertifikat kompetensi dari BNSP. Dari Cadfem Indonesia, Dzikrian Diqnada sebagai Application Engineer menjelaskan bahwa program ini akan membekali mahasiswa dengan kompetensi Engineering Simulation dengan tajuk Bertaji by Cadfem Ansys MSIB Cycle7. Lulusan program SIB Cadfem Indonesia akan mendapatkan sertifikat kompetensi berstandar Internasional dari Ansys.






Share:

Informasi

The more that you read, the more things you will know, the more that you learn, the more places you’ll go.”– Dr. Seuss
Author :
Humas UNP - Siti Sarah