Berita

Subuh Mubarak Universitas Negeri Padang Pagi Ini: Karakteristik Insan yang Tunduk dan Patuh

Jumat, 9 Agustus 2024 Humas UNP - Siti Sarah 756

PADANG - Kegiatan Subuh Mubarak di Universitas Negeri Padang akan tetap kita laksanakan dan dibuat kurikulum untuk pengembangan karakter bagi sivitas akademika Universitas Negeri Padang.

Demikian disampaikan oleh Rektor Universitas Negeri Padang, Krismadinata, Ph.D. dalam sambutannya pada kegiatan Subuh Mubarak yang dilaksanakan secara luring pada Jumat (9/8) bertempat di Masjid Raya Al-Azhar Kampus UNP Air Tawar Padang dan secara daring melalui zoom meeting. Kegiatan Subuh Mubarak pada Jumat pagi ini diselenggarakan oleh Fakultas Psikologi dan Kesehatan (FPK) Universitas Negeri Padang.

Kegiatan Subuh Mubarak yang diselenggarakan setiap Jumat pagi dihadiri oleh Rektor, Wakil Rektor, Kepala Lembaga, Kepala Biro, Kepala UPT, Dekan, Wakil Dekan, Ketua Departemen, Koordinator Program Studi, dosen, tenaga kependidikan dan sivitas akademika Universitas Negeri Padang.

Dalam sambutannya, Rektor Ir. Krismadinata, S.T., M.T., Ph.D., menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Ustaz Asdi Wirman, S.Pd.I., M.Pd.yang telah bersedia sebagai penceramah pada kegiatan Subuh Mubarak bertempat di Masjid Raya Al-Azhar Kampus UNP Air Tawar Padang.

Ustaz Asdi Wirman, S.Pd.I., M.Pd. dalam ceramahnya dengan topik "Kriteria Insan yang Tunduk dan Patuh" menyampaikan bahwa tujuan utama manusia itu adalah ingin menjadi makhluk yang bertakwa di hadapan Allah.

"Takwa adalah posisi yang didambakan oleh orang-orang yang beriman. Orang yang bertakwa adalah orang yang memaksimalkan untuk melakukan perintah Allah dan meminimalkan perbuatan yang dilarang Allah," jelas Ustaz Asdi Wirman, S.Pd.I., M.Pd.

Lebih lanjut kata Ustaz Asdi Wirman, S.Pd.I., M.Pd., kita perlu mempelajari dan memahami Alquran dan hadis Nabi dan sekaligus mengamalkannya.

"Orang yang berilmu itu lebih banyak dari orang yang mengamalkannya. Jadi memang banyak orang yang berilmu tetapi tidak mengamalkannya. Jadi dalam beribadah kita harus tahu, paham, dan harus yakin," jelas Ustaz Asdi Wirman, S.Pd.I., M.Pd.


Pada kesempatan itu Ustaz Asdi Wirman, S.Pd.I., M.Pd. juga menjelaskan bahwa kita harus patuh dan mengikuti ibadah seperti yang dikerjakan rasulullah kecuali ibadah yang khususiah dilaksanakan oleh Nabi besar Muhammad Saw. (ET) berita dikutip dari https://www.beritaminang.com/

Share:

Informasi

The more that you read, the more things you will know, the more that you learn, the more places you’ll go.”– Dr. Seuss
Author :
Humas UNP - Siti Sarah