Internasionalisasi UNP Didukung Penuh oleh Kedubes Australia
JAKARTA – (8/3) Kedutaan Besar Australia di Jakarta menerima kunjungan Universitas Negeri Padang yang diwakili oleh Wakil Rektor IV Prof. Yasri, MS., Kepala International Office Prof. Dr. Rusnardi Rahmat, Ph.D, Dekan Fakultas Bahasa dan Seni Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum. dan dosen alumni Australia Evelynd, S.I.Kom, M.Comn.&MediaSt. Kunjungan tersebut bertujuan untuk menindaklanjuti diskusi dengan Atase Pendidikan Indonesia untuk Australia awal Februari lalu. Pihak UNP disambut oleh Counsellor Emma Bourke dari tim Media, Public Diplomacy, Scholarship and Alumni, Counsellor Han Xiao Zhang dari tim Education and Research, dan tim Australia Trade and Investment.
Dalam pertemuan tersebut dibahas beberapa agenda terkait peluang kerjasama dan kolaborasi internasional dengan pihak Australia. Diantaranya kerjasama pihak Fakultas Bahasa dan Seni dengan Victorian Indonesia Language Teacher Association (VILTA) untuk mengirimkan mahasiswa UNP mengajar Bahasa Indonesia ke Victoria. Diskusi berlanjut tentang peluang pertukaran pelajar melalui program IISMA ke 8 universitas terbaik di Australia (Group of Eight). Prof. Rusnardi juga mengajukan untuk dibukanya Australia Education corner di UNP karena antusiasme yang tinggi dari mahasiswa dan dosen untuk melanjutkan studi di Australia serta dibutuhkan pusat informasi tentang beasiswa studi.
Counsellor Emma Bourke juga tertarik untuk memperluas jangkauan Kedubes Australia ke Sumatera melihat tingginya jumlah dan berkembangnya potensi alumni Australia di Sumatera Barat yang sukses di berbagai bidang dan profesi. Pemerintah Australia juga akan mempertimbangkan Sumatera Barat sebagai destinasi studi dan wisata karena UNP membuka kesempatan bagi mahasiswa Australia untuk kuliah bahasa Indonesia dan tawaran program kelas internasional. UNP juga memfasilitasi dosen dan peneliti dari Australia untuk kolaborasi penelitian melalui skema Riset Kerjasama Internasional (RKI).
UNP juga diundang oleh pihak Austrade untuk berpartisipasi pada ASEAN – Australia Transnational Education (TNE) Workshop and pada hari Senin, 13 Maret 2023 di Bangkok, Thailand untuk bertemu langsung dengan perwakilan dari 22 insitusi pendidikan tinggi dari Australia yang mencari partner kerjasama dengan universitas-universitas di ASEAN dalam bentuk business-matching. Event ini merupakan rangkaian dari Asia-Pacific Association for International Education (APAIE) Conference 2023 yang menjadi sarana untuk promosi sekaligus memperluas peluang internasionalisasi UNP. (Evelyn/Humas UNP)