Berita

Wakil Dekan II FBS UNP Prof. Indrayuda Sajikan Makalah di Napoli Italia

Senin, 3 Juni 2024 Humas UNP - Siti Sarah 932

PADANG - Wakil Dekan II Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri  Padang, Prof. Indrayuda, S.Pd., M.Pd., Ph.D. membawakan artikel dengan judul "The Fanaticism of Artists and Community towards Randai Art as a Minangkabau Cultural Identity" yang digelar Kamis (30/5) di Sala De II Canto, Virgilio, Napoli, Italia.

Ketika dihubungi wartawan portal beritaminang.com Prof. Indrayuda, S.Pd., M.Pd., Ph.D. menjelaskan fanitisme orang Minangkabau terhadap budayanya dengan menjaga dan mengembangkan Randai seiring dengan kemajuan zaman.

"Randai tidak lagi main di kampung-kampung atau di nagari, tetapi di era digital ini Randai juga dapat dipasarkan secara online. Untuk menyesuaikan dengan arus perkembangan zaman di era 5.0 dan generasi Z ini, maka Randai perlu mengadopsi isu-isu masa kini, dan dikemas dengan selera pasar penonton yang bersifat universal," tambah Prof. Indrayuda, S.Pd., M.Pd., Ph.D."Randai tidak lagi main di kampung-kampung atau di nagari, tetapi di era digital ini Randai juga dapat dipasarkan secara online. Untuk menyesuaikan dengan arus perkembangan zaman di era 5.0 dan generasi Z ini, maka Randai perlu mengadopsi isu-isu masa kini, dan dikemas dengan selera pasar penonton yang bersifat universal," tambah Prof. Indrayuda, S.Pd., M.Pd., Ph.D.

Selain menyajikan makalah, Prof. Indrayuda, S.Pd., M.Pd., Ph.D. menyutradarai sebauh Petunjukan Randai dengan judul Kaba Malin Cahyo, yang bekerja sama dengan seniman asli tradisi dari Perguruan Seni Tradisi Singo Barantai. Pertunjukan Randai ini ditampilkan sebagai aplikasi dari hasil pemaparan makalah Prof. Indrayuda, S.Pd.,M.Pd.,Ph.D. dan makalah atau artikel ini merupakan hasil riset di Universitas Negeri  Padang bersama tim riset Dosen Sendratasik FBS Universitas Negeri  Padang.

Kegiatan Prof. Indrayuda ini dibiayai oleh Assosiasi Tradisi Lisan Bekerjasama dengan Dirjen Kebudayaan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi. Kegiatan di Napoli ini merupakan rangakaian pertama dari Tour Eropa Prof. Indrayuda, S.Pd., M.Pd., Ph.D. bersama dengan Assosiasi Tradisi Lisan Indonesia dengan sponsor Dirjen Kebudayaan, selanjutnya tanggal 4 s.d. 10 Juni akan mengikuti serangkaian kegiatan Tradisi Lisan lainnya di Leiden Universiti Belanda dan juga rangakaian ketiga sebagai rangkaian kegiatan terakhir adalah mengikuti Sidang Warisan Budaya Tak Benda di Unesco di kota Paris Perancis dari tanggal 11-13 Juni 2024.

Universita' di Napoli Lrientale bekerjasama dengan Oral Traditions Association of Indonesia, dan Dirjen Kebudayaan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi Indonesia menggelar berbagai event kegiatan di Napoli Italia, baik berupa seminar dan workshop serta pertunjukan tradisi lisan dari kedua negara. Baik dari Universita' di Napoli Lrientale Department Asia, Africa and Mediterranean maupun dari Assosiasi Tradidi Lisan Indonesia. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 29 Mai s.d 2 Juni 2024 di Napoli Italya. (ET) Berita dikutip dari beritaminang.com


Share:

Informasi

The more that you read, the more things you will know, the more that you learn, the more places you’ll go.”– Dr. Seuss
Author :
Humas UNP - Siti Sarah