Eurasia Indonesia Sosialisasikan Program Magang ke Jepang
Padang – Dalam rangka mewujudkan UNP sebagai world class university yang memberikan peluang kepada mahasiswa untuk melaksanakan kegiatan magang di luar negeri, Universitas Negeri Padang akan melaksanakan Kerjasama dengan Eurasia Indonesia, demikian paparan Wakil Rektor 1 Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Dr. Refnaldi, S.Pd., M.Litt (2/2) di Ruang Sidang Senat Lantai 4 Gedung Rectorate and Research Center. Mengawali proses kerjasama ini, Eurasia Indonesia diwakili oleh Dianni Risda dan Prof. Yudi Tama melakukan kegiatan sosialisasi sekaitan dengan program magang ke Jepang.
Dalam paparannya, Dianni menyampaikan manfaat yang dapat diperoleh mahasiswa dalam kegiatan magang, diantaranya pengalaman magang di Jepang selama 1-2 semester, konversi nilai sampai 40 SKS (disesuaikan dengan kebijakan kampus), uang saku 80 ribu Yen (setara 9 juta rupiah) per bulan, tempat tinggal dan asuransi yang ditanggung oleh perusahaan, serta prospek diterima bekerja di Jepang setelah lulus kuliah.
Kegiatan sosialisasi yang juga dihadiri oleh Kepala Pusat Pendidikan, Pembelajaran dan Merdeka Belajar Kampus Merdeka Dr. Nofrion, M.Pd ini, diikuti secara antusias oleh seluruh peserta yang koordinator Program Studi selingkungan UNP. Hal ini ditunjukkan dengan alotnya diskusi peserta dengan pemapar tentang kriteria, SOP, dan hal-hal apa saja yang harus disiapkan untuk mengikuti program ini.
Pada sesi kedua, dilakukan bedah proposal kerjasama dengan Eurasia Foundation dalam rangka mendapatkan hibah kuliah Cross Cultural Understanding in Global Diversity. Dimana hibah ini akan memberikan kesempatan bagi mahasiswa UNP untuk mempelajari keberagaman budaya antar negara dan segala aspeknya dengan menghadirkan pembicara dari berbagai negara. Lebih lanjut, Prof Yudi dan Dianni menyampaikan bahwa proposal yang telah disiapkan oleh Tim Eurasia UNP ini sudah memenuhi kriteria yang ditetapkan dan memiliki peluang yang tinggi untuk didanai dan dilaksanakan pada tahun ini.(EC/Humas UNP)