Berita

The 6th PICEEBA 2020

Selasa, 1 Desember 2020 Humas UNP - Siti Sarah 694

Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Padang (FE UNP) kembali akan menyelenggarakan Seminar Internasional bertajuk Padang International Conference on Economic, Education, Business and Accounting (PICEEBA). Seminar Internasional ini telah rutin dilaksanakan oleh Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Padang sebanyak dua kali dalam setahun semenjak tahun 2018. 

PICEEBA yang keenam (The 6th PICEEBA 2020) akan mengusung tema yang sangat hangat dibahas saat ini yaitu: Integrating Digital and Green Economy  in the VUCA Era: Opportunities and Challenges for Business and Education. Adapun Topik ataupun skop dari Seminar ini  diantaranya: Pendidikan Ekonomi, Manajemen, Akuntansi, Ilmu Ekonomi dan Kewirausahaan. 

Sebagaimana PICEEBA sebelumnya, the 6th PICEEBA 2020 kembali akan menghadirkan empat orang world class speaker dari berbagai Universitas terkemuka dunia sebagai berikut:
1. Assoc Prof. Kazi Sohag, Ph.D (Urai Federal University, Rusia)
2. Prof. Dr. Salniza Md. Salleh (Universiti Utara Malaysia)
3. Assoc. Prof. Glen Lehman (University of South Australia, Australia)
4. Assoc. Prof. Dr. Idris (Universitas Negeri padang, Indonesia) 

Hingga saat ini, The 6th PICEEBA telah menerima ratusan artikel ilmiah dari peneliti yang berasal berbagai perguruan tinggi Indonesia dan luar negeri, namun setelah melewati proses review, diperkirakan hanya sebanyak 123 artikel ilmiah yang lolos dan dinilai layak untuk di presentasikan dan dipublikasikan. Artikel-artikel tersebut berasal dari perguruan-perguruan tinggi internasional seperti Rusia, Ceko, dan Indonesia, yang menandakan bahwa PICEEBA yang diselenggarakan FE UNP telah mendapatkan perhatian khusus dari para peneliti internasional.

Sebagaimana PICEEBA ke-lima, 6th PICEEBA 2020 juga akan diselenggarakan secara virtual melalui Zoom Cloud Meeting mengingat semakin meningkatnya penyebaran pandemi COVID-19. Selain melalui fasilitas Zoom,  masyarakat dan akademisi seluruh dunia juga dapat mengikuti acara ini secara langsung (live) di Youtube resmi Universitas Negeri Padang, yaitu UNP Live Streaming, pada 14 November jam 08.00 WIB.(Oki FE/Humas UNP)
 

Share:

Informasi

The more that you read, the more things you will know, the more that you learn, the more places you’ll go.”– Dr. Seuss
Author :
Humas UNP - Siti Sarah