UNP Kirim Tim KKN Kebangsaan Bersama XII Tahun 2024 ke Maluku
MALUKU-Universitas Negeri Padang (UNP) melalui Pusat Kuliah Kerja Nyata (KKN) Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) menggelar Kuliah Kerja Nyata Kebangsaan (KKN Kebangsaan) pada 25 Juli sampai dengan 25 Agustus 2024. Dalam kegiatan ini mahasiswa akan ditempatkan di 42 desa yang tersebar di 4 kabupaten kota di provinsi Maluku. Yaitu di kota Ambon, kabupaten Maluku tengah, kabupaten seram bagian Barat dan kabupaten buru. Keempat kabupaten/kota tersebut merupakan wilayah kepulauan yang kaya akan potensi alam yang sangat berpotensi untuk dikembangkan menjadi pulau mandiri.
Keberangkatan 4 orang tim, yang dipimpin langsung oleh Ketua Pusat KKN UNP Dr. Efi Taarif, MT tersebut, terdiri dari 3 orang mahasiswa yaitu Selvi Afmailia dari Prodi Teknik Elektro Industri (FT), Diva Melani salsabila Prodi Pendidikan Biologi (FMIPA) dan Hafidz Muthalib dari prodi Administrasi Negara (FIS), selain itu juga didampingi satu orang pembimbing lapangan dari unsur dosen Dr. Martias Z. Delegasi ini terdiri dari mahasiswa-mahasiswa terpilih yang akan berpartisipasi dalam program Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang bertujuan untuk memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat setempat.
Dengan semangat pengabdian yang tinggi, delegasi KKN Kebangsaan XII 2024 UNP siap untuk berkontribusi dan memberikan dampak positif bagi masyarakat Maluku. Program ini tidak hanya menjadi ajang bagi mahasiswa untuk belajar, tetapi juga sebagai bentuk nyata dari kontribusi akademisi dalam pembangunan masyarakat.