
UNP dan UEU Jakarta Buat Berbagai Kesepakatan
Padang---Universitas Negeri Padang (UNP dan Universitas Esa Unggul (UEU) Jakarta Jumat (25/4) menandatangani berbagai point kesepakatan yang dituangkan melalui Nota Kesepahaman atau MoU. Agenda ini di gelar di meeting room Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerja sama dan Hubungan Internasional. Acara yang dipimpin oleh Dr. Erianjoni, M,Si selaku Sekretaris Negeri Padang itu, juga dihadiri oleh Kepala LPPM Prof. Dr. Anton Komaini, M.Pd, Wakil Dekan Bidang KSDKSU FPK UNP Dr. Ners Armaita, M. Kep dan Kepala Subdit Kerja sama Dodi Marda Nanda, M,Pd. Dari pihak hadir Dr. Ayu Larasati, S.Sos, M. Kom Kepala Biro Kerja sama UEU dan Elga, M,M selaku Kasi Kerja sama. Sementara seremoni penandatangan MoU dihadiri dan diparaf oleh Wakil Rektor Bidang KUAU Prof. Dr. Ir. Remon Lapisa
Dalam sambutannya Sekretaris Universitas Dr. Erianjoni, M.Si mengatakan “ UNP selalu membuka kerja sama dengan berbagai Lembaga termasuk Perguruan Tinggi, dengan kehadirannya pihak UEU Jakarta akan membuka ruang kerja sama bidang PKM berupa pengabdian kolaboratif dan kerja sama dalam seminar nasional dan internasional serta program Kampus Merdeka, kerja sama saling menguntungkan ini adalah peluang bagi kita untuk terus bersinergi ke depannya”
Sementara itu Ketua Biro Kerja Sama UEU Jakarta Dr. Ayu Larasati, M.Kom mengatakan” Pihaknya akan membangun kerja sama dengan berbagai Fakultas, yang alhamdulillah kita telah menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Fakultas Psikologi dan Kesehatan (FPK) UNP, selanjutnya kita akan gandeng FIP, FT, FIS, FEB, FBS, dan FIK karena ada keterkaitan program studi dengan unit tersebut, kita akan adakan diskusi dengan pimpinan di fakultas dimaksud” (Er/ Humas UNP)





