Berita

UNP Sinkronkan Program Kemahasiswaan Dengan Agenda SDGs, Tingkatkan Kualitas Proposal Dan Kolaborasi Riset

Jumat, 23 Mei 2025 Humas UNP - Siti Sarah 164

Padang - Direktorat Kemahasiswaan & Alumni Universitas Negeri Padang (UNP) menggelar forum strategis bertajuk “Sinkronisasi SDGs pada Program Kegiatan Kemahasiswaan” di Ruang Sidang Senat UNP Gedung Rektorat dan Research Center, Jum’at (25/5). Acara ini bertujuan mengintegrasikan prinsip Sustainable Development Goals (SDGs) dalam aktivitas organisasi mahasiswa (Ormawa) sekaligus mendorong kolaborasi riset antara mahasiswa dan dosen.

Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni UNP, Dr. Refnaldi, M.Litt., secara resmi membuka acara dengan menekankan pentingnya peran mahasiswa dalam mewujudkan agenda global. “Kegiatan kemahasiswaan harus selaras dengan tujuan pembangunan berkelanjutan. Ini bukan hanya tentang kualitas proposal, tetapi juga dampak nyata bagi masyarakat,” tegasnya di hadapan puluhan perwakilan Ormawa.

Prof. Dr. Anton Komaini, S.Si., M.Pd., Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UNP, menjadi pembicara kunci. Ia mendorong Ormawa untuk terlibat aktif dalam riset bersama dosen. “Ini momentum bagi mahasiswa untuk tidak hanya menjalankan kegiatan seremonial, tetapi juga berkontribusi pada penelitian berbasis SDGs. Misalnya, program pengabdian masyarakat bisa dikaitkan dengan pengentasan kemiskinan (SDG 1) atau pendidikan berkualitas (SDG 4),” paparnya.

Anton juga menekankan perlunya proposal kegiatan yang terstruktur, inovatif, dan terukur. “Proposal harus menjawab minimal satu indikator SDGs. Jika ingin mengadakan pelatihan olahraga bagi anak jalanan, itu bisa masuk dalam SDG 3 (Kesehatan) dan SDG 10 (Pengurangan Ketimpangan),” tambahnya.

Dr. Asep Sujana Wahyuri, S.Si., M.Pd., Direktur Kemahasiswaan & Alumni UNP yang memoderatori acara, menyatakan bahwa sinkronisasi program kemahasiswaan ini akan menjadi pedoman bagi seluruh Ormawa. “Mulai 2025, semua proposal wajib mencantumkan keterkaitan dengan SDGs. Ini akan menjadi kriteria penilaian utama,” ujarnya. Ia menekankan bahwa program kemahasiswaan harus selaras dengan visi global pembangunan berkelanjutan, sekaligus memperkuat peran kampus dalam menjawab tantangan sosial-lingkungan melalui aksi nyata mahasiswa.

Ia juga mengungkapkan rencana pelatihan teknis penyusunan proposal berbasis SDGs bagi pengurus Ormawa, bekerja sama dengan LPPM dan mitra lainnya. (AB/Humas UNP)









#universitasnegeripadang

#humasunp

#beritaunp

#SDGs

#sdgsunp

#pendidikanberkualitas

#UNPRumahKita

#unpjaya

Share:

Informasi

The more that you read, the more things you will know, the more that you learn, the more places you’ll go.”– Dr. Seuss
Author :
Humas UNP - Siti Sarah