Berita

Pagelaran Rias The Hidden Beauty of Nusantara

Selasa, 23 Mei 2023 Humas UNP - Siti Sarah 1161

Padang— Mahasiswa Departemen Tata Rias dan Kecantikan mengadakan Pagelaran Rias dengan tema “The Hidden Beauty of Nusantara” yang diadakan pada Selasa (23/5) di Aula FMIPA UNP. Pangelaran rias ini merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh Mahasiswa Departemen Tata Rias UNP.  Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Dekan I FPP, Wakil Dekan II, Ketua dan Sekretaris Departemen Tata Rias dan Kecantikan, dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa Departemen Tata Rias dan Kecantikan UNP. 

Ketua Pelaksana Pagelaran Rias, Wira UI Hamdani mengatakan bahwa  kegiatan ini menampilkan keberagaman riasan yang ada di nusantara berdasarkan ide dan kreativitas yang akan dituangkan pada model atau riasan yang memiliki pesan tersendiri. Acara pagelaran rias ini merupakan acara tahunan jurusan tata rias dan kecantikan dimana setiap angkatan akan mengadakan pagelaran rias dengan tema yang berbeda-beda.

Kepala Departemen Tata Rias dan Kecantikan, Murni Astuti, S.Pd., M.Pdt dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini merupakan implementasi mata kuliah demokrasi pelaminan dan pangelaran rias. Adapun learning outcome kegiatan ini, mahasiswa dituntut untuk melaksanakan event menampilkan kreasi para mahasiswa. “Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini kepada mahasiswa 2020 dengan penuh kerja keras menyelenggarakan kegiatan ini. Melalui kegiatan ini mahasiswa bukan hanya bisa merias tetapi juga bisa melakukan event yang sesuai dengan tuntutan dunia kerja. Mahasiswa mendapatkan pengalaman berharga sehingga bermanfaat di masa mendatang. 

Dekan Fakultas Pariwisata dan Perhotelan UNP yang diwakili oleh Wakil Dekan I Fakultas Pariwisata dan Perhotelan UNP, Dr. Yuliana, SP, M.Si kegiatan tahunan yang merupakan evaluasi akhir atau unjuk kerja unjuk  nyata terhadap pengetahuan yang diberikan oleh para dosen bisa diserap oleh mahasiswa dengan menampilan kreativitas ,inovasi selama kuliah berlangsung. “Diharapan semua mahasiswa ikut menyaksikan kegiatan sehingga bisa menginspirasi pada saat mengambil mata kuliah,” ujar WD I FPP ini. 

Kegiatan pagelaran rias ini juga menampilkan Demo makeup, catwalk rias pengantin, tari wonderland, catwalk rias fantasi, drama musikal, catwalk rias pengantin modifikasi, dan pengumuman lomba. (SS/Humas UNP)


Share:

Informasi

The more that you read, the more things you will know, the more that you learn, the more places you’ll go.”– Dr. Seuss
Author :
Humas UNP - Siti Sarah