Berita

PKKMB Tahun 2023 Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Padang Terlaksana dengan Baik

Minggu, 20 Agustus 2023 Humas UNP - Siti Sarah 1010


Padang— Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiwa Baru Tahun 2023 pada tingkat Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Universitas Negeri Padang (UNP) dibuka secara resmi oleh Dekan FIS, Afriva Khaidir, SH, M.Hum, MAPA, Ph.D di Pendopo PKM UNP. Hadir pada kegiatan ini, Ketua Senat Akademik FIS, Para Wakil Dekan, Pimpinan Departemen/Prodi, Tenaga Kependidikan, Pimpinan Organisasi kemahasiswaan di Tingkat Fakultas dan Departemen serta pada undangan khususnya Direktur Harmonisasi Peraturan Perundangan-Undangan Kementerian Hukum dan HAM RI, Dr. Roberia, SH, MH, yang juga merupakan Dosen pada Prodi Ilmu Hukum FIS UNP.

Pada kegiatan pembukaan ini Dekan FIS menyampaikan harapan agar seluruh civitas akademika FIS UNP dapat meningkatkan kinerja Fakultas untuk mencapai target Indikator Kinerja Utama yang menentukan kualitas pendidikan tinggi dengan 8 indikator, serta internasionalisasi melalui program World Class University. Pada kesempatan ini Dekan FIS juga mendorong mahasiswa untuk aktif berprestasi baik secara akademik maupun pada aktifitas kemahasiswaan, dan FIS akan memfasilitasi upaya untuk mencapai prestasi tersebut sesuai dengan ketentuan dan regulasi yang ada.

Kegiatan PKKMB FIS UNP 2023 ini diikuti oleh sekitar 1.300 Mahasiswa Baru dari seluruh Departemen/Prodi di FIS UNP, diantaranya Departemen Sejarah (Prodi Pendidikan Sejarah dan Prodi Pendidikan IPS), Departemen Ilmu Sosial Politik (Prodi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan dan Prodi Ilmu Hukum), Departemen Geografi (Prodi Pendidikan Geografi dan Prodi Geografi), Departemen Sosiologi (Prodi Pendidikan Sosiologi dan Prodi Ilmu Komunikasi), Departemen Ilmu Administrasi Negara dan Departemen Ilmu Agama Islam serta Prodi Diploma 4 Penginderaan Jauh dan Sistem Informasi Geografis. (FIS/Humas UNP) 


 

 

 

Share:

Informasi

The more that you read, the more things you will know, the more that you learn, the more places you’ll go.”– Dr. Seuss
Author :
Humas UNP - Siti Sarah