Gandeng UiTM Malaysia, FEB UNP Gelar Seminar Internasional 12th PICEEBA 2023
Padang - Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Padang sukses menyelenggarakan seminar internasional, Padang International Conference on Education, Economics Business and Accounting (PICEEBA) edisi ke 12, pada hari Sabtu, tanggal 18 November 2023. Selain bertindak sebagai host (penyelenggara), PICEEBA kali ini juga menggandeng Universiti Teknologi MARA Malaysia sebagai co-host. Selanjutnya, sedikit berbeda dengan PICEEBA edisi sebelum-sebelumnya, seminar internasional kali ini dilaksanakan secara hybrid dengan fasilitas virtual studio.
Ketua panitia The 12th PICEEBA 2023, Okki Trinanda, SE, MM dalam laporannya menyampaikan bahwa tema yang diangkat , Enhancing Digital Transformation for Sustainable Education, Economics and Business in the Post Pandemic Era diharapkan akan mendorong diskusi serta memberikan ide dan pengetahuan baru bagi para peserta seminar. Terdapat 72 paper yang diterima untuk dipresentasikan, yaitu 20 paper pada Human Resource Management, 13 paper pada Marketing Management, 7 paper pada Finance Management, 3 paper pada Akuntansi, 12 paper pada Ilmu Ekonomi, 8 paper pada Kewirausahaan dan 9 paper pada Pendidikan Ekonomi.
The 12th PICEEBA 2023 ini dibuka oleh Rektor Universitas Negeri Padang yang diwakili oleh Wakil Rektor III, Prof. Yohandri, M.Si., Ph.D. Pada kesempatan ini Wakil Rektor III dalam sambutannya mengapresiasi pelaksanaan PICEEBA yang selalu konsisten hingga edisi ke 12, serta memberikan inovasi baru pada seminar kali ini. Selanjutnya WRIII mengungkapkan bahwa seminar internasional seperti PICEEBA sangat penting bagi UNP dalam menuju World Class University (WCU), dan UNP berkomitmen secara penuh mendukung segala aktifitas internasionalisasi.
PICEEBA kali ini mengundang empat orang pembicara, yaitu Assoc. Prof. Dr. Sheerad Bin Sahid dari Universiti Kebangsaan Malaysia, Prof. Valentina Vasile dari Institute of National Economy Romanian Academy Romania, Asst. Prof. Dr. Eka Fauzihardani dari Universitas Negeri Padang Indonesia dan Asst. Prof. Dr. Sammy Ying dari University of Newcastle Australia yang dipandu oleh moderator “Tri Kurniawati, S.Pd, M.Pd”.
Kesempatan pertama diberikan kepada Prof. Valentina Vasile yang mempresentasikan penelitiannya mengenai adanya ketidakseimbangan penawaran pasar pendidikan dengan permintaan pasar tenaga kerja. Setelah itu Asst. Prof. Dr. Sammy Ying mempresentasikan penelitiannya mengenai akuntansi dan bisnis, kemudian Asst. Prof. Dr. Eka Fauzihardani yang mempresentasikan penelitiannya tentang transformasi digital dalam akuntansi. Dan terakhir kesempatan diberikan kepada Assoc. Prof. Dr. Sheerad Bin Sahid yang mempresentasikan penelitiannya tentang kewirausahaan.
Acara ditutup oleh oleh Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNP, yakni Prof. Perengki Susanto, SE, M.Sc, Ph.D yang mengungkapkan rasa bahagia karena acara berlangsung dengan baik dan sukses sesuai dengan yang diharapkan. Prof. Perengki juga menyampaikan apresiasi kepada Universiti Teknologi MARA Malaysia (UiTM) yang berperan sebagai co-host pada The 12th PICEEBA, dan telah mengirimkan sebanyak 33 paper untuk mengikuti seminar internasional ini. Selain UiTM, juga terdapat paper yang di-submit oleh INTI International University, Universiti Utara Malaysia (UUM), dan Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM). Terakhir, Dekan berharap agar para presenter maupun peserta dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk saling membangun jejaring akademik untuk kegiatan selanjutnya, seperti penelitian, publikasi dan lain-lain.
Tercatat lebih dari 2.000 orang peneliti dan mahasiswa dari berbagai Universitas yang mengikuti pemaparan dan diskusi ilmiah ini. Selain paparan dari para keynote speakers, sesi paralel dilanjutkan pada siang hari yang dipresentasikan oleh para peneliti dan mahasiswa. (Humas PICEEBA/ Humas UNP)