Berita

Dua Puluh Enam Skema Lembaga Sertifikasi Profesi UNP Terverifikasi BNSP

Rabu, 15 Februari 2023 Humas UNP - Siti Sarah 1573

Padang – Sebanyak 26 Skema Sertifikasi yg diajukan Lembaga Sertifikasi Profesi Universitas Negeri Padang (LSP UNP) telah terverifikasi Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) (15/2). Pengajuan ke-26 skema tersebut merupakan upaya LSP UNP untuk menambah skema yang telah ada saat ini.

Saat dihubungi oleh HUMAS UNP, Ketua LSP UNP Dr. Mulya Gusman, ST, MT, menyampaikan bahwa LSP UNP hadir menjadi “Leading Sector” untuk menguatkan kualitas SDM sivitas akademika UNP sebagai “intellectual asset” dan komponen esensial untuk mendukung produktifitas dan keunggulan kompetitif UNP sebagai PTNBH yang focus menuju World Class University/ WCU.  “Mahasiswa dan dosen termasuk tenaga laboran/teknis membutuhkan sertifikasi profesi sebagai syarat untuk bisa bersaing di era globalisasi dan pasar yang semakin kompetitif. Apalagi dosen sebagai ujung tombak pembelajaran di kampus harus memiliki standar kompetensi terukur yang salahsatunya dibuktikan dengan sertifikat kompetensi yang diperoleh melalui uji yang dilakukan oleh LSP sesuai skema yang ada” pungkas Mulya Gusman.


Adapun ke-26 skema baru LSP  yang terverifikasi tersebut adalah:

1. Skema Sertifikasi Okupasi Receptionist

2. Skema Sertifikasi Okupasi Operator Senior Custom Made Wanita

3. Skema Sertifikasi KKNI Kualifikasi 5 Bidang Otomasi Industri

4. Skema Sertifikasi KKNI Kualifikasi 4 Bidang Otomasi Industri

5. Skema Sertifikasi Klaster Pelaksanaan Pendampingan Pemberdayaan Masyarakat Desa

6. Skema Sertifikasi Klaster Certified Veneu Management Specialist

7. Skema Sertifikasi Klaster Bidding Specialist

8. Skema Sertifikasi Klaster Perawatan Rambut

9. Skema Sertifikasi Klaster Perawatan Kulit Wajah

10. Skema Sertifikasi Klaster Perawatan SPA

11. Skema Sertifikasi Okupasi Penulis Naskah Program Siaran Televisi

12. Skema Sertifikasi Okupasi Suruey Technician

13. Skema Sertifikasi Okupasi Teknisi Akuntansi Madya

14. Skema Sertifikasi Okupasi Penata Rias Yunior Pengantin Gaun Panjang

15. Skema Sertifikasi Okupasi Fasilitator Experiential Learning

16. Skema Sertifikasi Okupasi Front Office Superuisor

17. Skema Sertifikasi Okupasi Operator Penginderaan Jauh

18. Skema Sertifikasi Okupasi Butcher

19. Skema Sertifikasi Okupasi Waiter

20. Skema Sertifikasi Okupasi Baker

21. Skema Sertifikasi Okupasi Barista

22. Skema Sertifikasi Okupasi Room Attendant

23. Skema Sertifikasi Okupasi Pelatih di Tempat Kerja

24. Skema Sertifikasi Okupasi Pelatih

25. Skema Sertifikasi Okupasi Trainer

26. Skema Sertifikasi Okupasi Pemandu Arung Jeram

Share:

Informasi

The more that you read, the more things you will know, the more that you learn, the more places you’ll go.”– Dr. Seuss
Author :
Humas UNP - Siti Sarah