Polda Sumbar dan UNP Kerjasama Vaksinasi Mahasiswa
Padang---Polisi Daerah Sumbar berkerjasama dengan Universitas Negeri Padang (UNP), Senin/ 6 September 2021 mengadakan kegiatan vaksinasi yang ditujukan pada mahasiswa UNP yang akan mengikuti perkuliahan secara blended learning seperti direncanakan pada Minggu ke-5 Semester Juli-Desember 2021, khususnya bagi mahasiswa Angkatan 2020. Kegiatan ini juga disejalankan dengan Aksi Sosial Patriatama Alumni AKPOL Angkatan 1995 yang melakukan kegiatan vaksinasi dan penyerahan Bansos yang digelar serentak di 13 Provinsi di Sumatera Barat. Dalam kegiatan Patriatama ini diserahkan Bansos 30.000 orang masyarakat sasaran di Indonesia.
Kegiatan yang sudah digelar dua hari, yakni tanggal 3 dan 6 September 2021, mendapat respon dari mahasiswa UNP dan masyarakat Kota Padang dilihat dari keterlibatan mahasiswa dan masyarakat Kota Padang, yang dilangsungkan di Auditorium UNP Kampus UNP Air Tawar Padang.
Rektor UNP, Prof. Ganefri, Ph.D ketika dihubungi Humas-UNP menyatakan bahwa kegiatan ini sangat berarti bagi UNP, karena terkait dengan persiapan UNP menghadapi kuliah Blended “Kami ucapkan terimakasih pada bapak Kapolda Sumbar berserta Tim Covid-19 atas kerjasama dalam memutus rantai penularan Covid-19, dan UNP akan selalu mendukung program Polda dalam memberantas Covid-19 melalui Satgas Covid-19”. Tegas Rektor UNP disela-sela kesibukannya. (Er/ Humas UNP).