Berita

Pasangan Prof. Ganefri dan Prof. Kamal Firdaus Juara 2 Tenis LPTK Cup di Universitas Negeri Malang

Rabu, 4 Oktober 2023 Humas UNP - Siti Sarah 784

MALANG - Pasangan Prof. Ganefri dan Prof. Kamal Firdaus dari Universitas Negeri Padang untuk cabang Olahraga Tenis Lapangan nomor Ganda Profesor memperoleh Juara Kedua dalam Kejuaraan LPTK Cup Ke-21 yang diselenggarakan di Universitas Negeri Malang selama 4 hari yang berakhir pada Rabu (4/10) ini.

Pasangan Guru Besar Universitas Negeri Padang tidak berhasil mengalahkan Pasangan Guru Besar Universitas Pendidikan Ganesha, Bali yakni Prof. Dr. Made Agus Dharmadi, S.Pd., M.Pd. dan Prof. Dr. Wayan Artanayasa, S.Pd., M.Pd. sehingga pasangan ini menduduki posisi Juara Pertama untuk Tenis Lapangan nomor Ganda Profesor.

Selain itu, Kontingen Universitas Negeri Padang juga memperoleh Juara Kedua cabang Olahraga Tenis Lapangan untuk nomor Ganda Campuran yakni Dr. Damrah, M.Pd. dan Indri Wulandari, M.Pd.

Pasangan Ganda Campuran Dr. Damrah, M.Pd. dan Indri Wulandari, M.Pd. dari Universitas Negeri Padang tidak berhasil mengalahkan Pasangan Ganda Campuran dari Universitas Negeri Yogyakarta yakni Dr. Hari Yuliarto, M.Kes. dan Rekyan Woro Mulaksito Mulyadi, M.Pd., sehingga pasangan ini berhasil menduduki posisi Juara Pertama.

Selain itu, untuk pasangan Ganda Eksekutif A dari Universitas Negeri Padang yakni Prof. Ganefri, Ph.D. dan Prof. Dr. Syahrial Bakhtiar, M.Pd. hanya menduduki posisi Juara Ketiga dalam kegiatan LPTK Cup Ke-21 yang berlangsung di Kampus Universitas Negeri Malang tahun 2023. (ET) Berita dikutip dari beritaminang.com

Share:

Informasi

The more that you read, the more things you will know, the more that you learn, the more places you’ll go.”– Dr. Seuss
Author :
Humas UNP - Siti Sarah